Anda ingat dengan produk perangkat Android hibrid milik Asus, yakni Asus Padfone? Sekedar mengingatkan, perangkat tersebut dilengkapi dengan handphone berlayar 4.3 inci dan tablet 10.1 inci dengan resolusi 960×540 piksel.
Kini, perangkat Android tersebut memperoleh saingannya, yakni TransPhone TP703. Produsen perangkat ini pun sama-sama berasal dari Cina, yakni Datang Telecom. Dan, jika Asus Padfone diluncurkan untuk pasaran global, TransPhone ini hanya dikhususkan untuk pasaran Cina.
Sebagaimana Asus Padfone, TransPhone ini pun dilengkapi dengan dua perangkat, yakni sebuah smartphone dan tablet. Bedanya, layar kedua perangkat milik TransPhone lebih kecil dibandingkan PadFone. Smartphone milik TransPhone dilengkapi dengan layar berukuran 3.5 inci dan layar tablet sebesar 7 inci.
Sayangnya tidak terdapat informasi yang banyak terkait perangkat Android yang satu ini. Namun paling tidak, perangkat ini bakal menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon.
Hargai penulis dengan cara memberikan komentar di artikel ini ya sobat.
Dan berkomentarlah dengan kata-kata yang sopan.
"Jangan Menggunakan Link Aktif di Komentar" (akan dihapus)
Untuk menyisipkan gambar dalam komentar : <i rel="image">URL GAMBAR</i>