Sebuah studi terbaru menganalisis informasi pada lebih dari 48 juta orang di Inggris. Hasil studi tersebut cukup mengejutkan. Ternyata, orang yang tinggal di dekat pantai memiliki tubuh lebih sehat.
Seperti dilansir Livescience, (16/07), para peneliti juga memperhitungkan faktor kesehatan, seperti usia, jenis kelamin, status sosial ekonomi, dan apakah mereka tinggal di dekat taman atau ruang hijau lainnya.
Orang yang hidup setengah mil dari laut memiliki kesehatan yang baik dibandingkan orang yang bermukim lebih dari 30 mil dari laut. "Gaya hidup memiliki dampak besar pada kesehatan masyarakat," kata peneliti studi, Ben Wheeler, dari Peninsula College of Medicine dan Kedokteran Gigi di Exeter, Inggris.
"Namun, masih terlalu dini untuk menyarankan untuk tinggal di dekat pantai," lanjut Wheeler. Studi ini hanya menemukan asosiasi, bukan hubungan sebab-akibat, dan hal itu memungkinkan faktor-faktor lain bisa menjelaskan hasil studi berikutnya. Para peneliti akan mencari tahu hubungan antara lingkungan pesisir dan manfaatnya bagi kesehatan.
Studi ini dipublikasikan pada tanggal 16 Juli 2012 dalam jurnal Health & Place.
Hargai penulis dengan cara memberikan komentar di artikel ini ya sobat.
Dan berkomentarlah dengan kata-kata yang sopan.
"Jangan Menggunakan Link Aktif di Komentar" (akan dihapus)
Untuk menyisipkan gambar dalam komentar : <i rel="image">URL GAMBAR</i>